London-Manajer Arsenal merasa serangkaian keputusan aneh wasit Michael Oliver terutama hadiah penalti untuk Swansea menjadi biang kekalahan The Gunners atas tim promosi asal Wales itu.
Dalam pertandingan pertandingan lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Liberty, kandang Swansea, Minggu (15/1), Robin van Persie dkk dipaksa takluk 2-3.
Penalti yang menjadi pertanyaan Wenger itu terjadi pada menit ke-16, setelah wasit menilai Aaron Ramsey menjatuhkan pemain Swansea, Nathan Dyer.
Padahal dari rekaman pertandingan menunjukkan justru Dyerlah yang menyenggol Ramsey dan bukan sebaliknya.
“Saya masih tidak paham atas dasar apa wasit bisa memberikan hadiah penalti, meski kami memang melakukan kesalahan dalam bertahan,” gerutu Wenger.
Penalti itu membuat kedudukan imbang 1-1, karena pada menit ke-5 Robin van Persie sempat membuat Arsenal mengungguli tuan rumah.
“Pertandingan ini memang sulit karena Swansea tampil sangat bagus. Namun jalannya pertandingan sebenarnya ditentukan sejumlah keputusan wasit yang aneh,” tambah Wenger.
Ini adalah kekalahan ketiga dalam empat pertandingan tandang Arsenal terakhir dan membuat mereka tertinggal 12 angka dari Manchester City.
Kemenangan Indah
Suasana sebaliknya meliputi kubu klub berlambang angsa ini. Manajer Swansea Brendan Rodgers menganggap kemenangan anak-anak asuhnya ini sangat fantastis.
“Ini adalah kemenangan luar biasa dari penampilan hebat melawan klub papan atas dengan manajer kelas dunia,”ujar Rodgers yang berasal dari Irlandia Utara itu.
“Meraih kemenangan adalah sebuah prestasi. Namun bertahan di Liga Primer tetap menjadi prioritas kami,” tambah Rodgers.
Meski mampu mengalahkan Arsenal, Rodgers meminta para pemainnya tidak terlalu berbesar kepala dan tetap bermain sepenuh hati di setiap pertandingan.
“Saya katakan kepada para pemain, kami menikmati kemenangan ini namun kami harus tetap bertarung seperti ini,” ujarnya.
Dengan kemenangan ini maka Swansea menempati posisi 10 klasemen sementara atau sembilan angka di atas zona relegasi.
Rodgers bahkan mengatakan seharusnya manajer timnas Inggris datang dan melihat penampilan luar biasa para pemainnya.
“Saya yakin kami telah memberikan sesuatu untuk dipikirkan Capello,” tegas dia.[bbc]