Wenger Jawab Soal Pergantian Chamberlain

Qaid Arkana

London-Manajer Arsenal, Arsene Wenger menjawab kritikan sejumlah pendukung klub itu yang mempertanyakan langkahnya mengganti Alex Oxlade-Chamberlain saat menghadapi Manchester United.

Alex Oxlade-Chamberlain sumbangkan satu umpan yang berujung gol kepada Robin van Persie saat mengahadapi Manchester United.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Minggu (23/01), Chamberlain bermain sangat baik dan memberikan satu umpan cantik kepada Robin Van Persie untuk kemudian dikonversikan menjadi gol bagi klub asal kota London itu.

Chamberlain yang untuk pertama kalinya tampil sebagai starter bersama Arsenal dalam Liga Primer Inggris ini kemudian digantikan oleh Andrei Arshavin pada menit ke-74.

Keputusan Wenger ini sempat mendapat teriakan tidak setuju dari sejumlah pendukung Arsenal.

Namun Wenger punya alasan sendiri kenapa akhirnya ia menarik pemain berusia delapan belas tahun itu.

“Saya memahami kekecewaan para pendukung tentang pergantian itu khususnya ketika pergantian tidak berjalan baik, tapi Chamberlain saat itu memang sudah terlihat lelah,” kata Wenger.

Posisi Sulit

Kinerja permainan Arshavin tadi malam memang tidak sebaik Chamberlain, kegagalannya menutup pergerakan Antonio Valencia yang berhasil memberikan assist kepada Danny Welbeck, berujung pada gol kemenangan MU di menit ke-81.

“Saya sudah menjadi manajer selama 30 tahun dan membuat lebih dari 50.000 pergantian pemain. Saya tidak perlu memberikan pembenaran satu persatu tentang semua itu.”

“Dia sakit pekan ini. Arshavin adalah kapten tim nasional Rusia. Anda punya pemain yang masih berusia 18 tahun dan baru pertama kali turun sejak menit awal di pertandingan IPL kemudian anda punya juga seorang pemain yang menjadi kapten untuk timnas negaranya. Lalu kemudian mereka mempertanyakan soal pergantian itu,” kata Wenger.

Kekalahan 1-2 atas MU ini menurut Wenger membuat Arsenal dalam posisi yang sulit untuk bisa membawa mereka ke posisi teratas.

Saat ini Arsenal bertengger di posisi ke lima dengan koleksi 36 point, mereka terpau 5 poin dengan posisi Chelsea yang berada di posisi keempat.

Sementara bagi MU, kemenangan ini membawa mereka mampu menjaga ketertinggalan tiga poin dari Manchester City.[bbc]