Langsa—Sebanyak 2.972 dukungan KTP terhadap pasangan balon gubernur Aceh Darni Daud- Ahmad Fauzi yang diverifikasi KIP Kota Langsa, tidak memenuhi syarat. Sedangkan 4.153 lainnya dinyatakan memenuhi syarat. “KIP Langsa telah menyelesaikan verifikasi dukungan KTP balon gubernur Aceh pasangan Darni Daud- Ahmad Fauzi dari jalur perseorangan dengan jumlah dukungan yang masuk 7.125,” kata Ketua KIP Langsa, Agusni AH, kepada Acehcorner, Rabu (30/11).
Menurut Agusni, dari hasil verifikasi tersebut, KIP Kota Langsa menemukan KTP dukungan dimaksud sebanyak 2.972 yang tidak memenuhi syarat, sedangkan 4.153 lainnya dinyatakan memenuhi syarat. Berkas dukungan KTP calon perseorangan ini langsung kita serahkan ke KIP Aceh hari ini.
Mantan Ketua HMI Cabang Langsa ini mengungkapkan, tahapan tersebut merupakan lanjutan sejak putusan sela Mahkamah Konstitusi (MK) pada tanggal 2 Nopember. Kedepan pihaknya akan menfokuskan diri untuk melaksanakan sosialisasi Pemilukada lanjutan sebagaimana program tahapan dan jadwal terbaru.
Sebagaimana diketahui, kata Agusni, bahwa hari “H” pemilihan Pemilukada Aceh jatuh pada tanggal 16 Februari 2012 mendatang. Karenanya.”Segala persiapan akan lebih dimatangkan sehingga memberikan hasil yang kredibel dan akuntabel,” demikian Agusni AH.[]