Rini Puspitawati Meninggal, Warga Sudah Siapkan Nisan

Harlan

Korban kecelakaan mobil CRV di Sarangan, Magetan, Rini Puspitawati meninggal dunia, Sabtu (20/10/2018). Perempuan 26 tahun itu sempat dirawat di rumah sakit selama sepekan setelah mengalami kecelakaan.

Rini yang merupakan warga Desa Semen, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, mengalami luka parah dalam kecelakaan lalu lintas di Sarangan pada Sabtu (13/10/2018). Kepastian kabar meninggalnya Rini diungkapkan oleh seorang tetangga dekat Rini di Desa Semen, Parli.

Menurut Parli, Rini Puspitawati telah meninggal dunia saat masih menjalani perawatan di RSUD dr Soedono Madiun, Sabtu (20/10/2018). Saat ini jenazah perempuan berusia 26 tahun itu sedang dibawa ke rumah duka di Desa Semen.
Parli menyampaikan keluarga dan tetangga di rumah sudah mengetahui kabar kematian Rini. Rumah Rini pun sudah dipenuhi warga yang hendak melayat.

“Ini di rumah Rini sudah banyak warga yang datang untuk melayat. Jenazah belum tiba di rumah duka,” katanya seperti dikutip dari laman Madiunpos.com, Sabtu (20/10/2018).

Baca juga: Kondisi Terkini Rini Puspitawati

Dia mengaku belum tahu kapan jenazah akan dimakamkan. Jenazah model dan pemandu wisata itu akan dimakamkan di pemakaman umum desa setempat. “Tadi nisannya sudah ditulis nama juga,” ujar tetangga dekat Rini.

Parli menuturkan setelah kecelakaan itu terjadi banyak tetangga yang sudah melayat ke rumah Rini. Karena saat itu beredar informasi di kalangan masyarakat setempat bahwa Rini sudah meninggal dunia. Namun, informasi-informasi sebelumnya tersebut itu tidak benar.

Rini sempat menjalani perawatan di RSUD Magetan dan kemudian dirujuk ke RSUD dr Soedono Madiun. Beberapa hari setelah dirawat di rumah sakit, kondisi Rini sudah agak membaik. Meskipun belum bisa membuka mata, tapi Rini dikabarkan sudah bisa merespon kondisi di sekitarnya.

Kabar Rini Puspitawati meninggal kali pertama muncul melalui foto surat tanda serah terima jenazah dari RSUD dr Soedono Madiun. Di situ tertulis bahwa Rini meninggal dunia pada Sabtu (20/10/2018) pada pukul 09.55 WIB. Surat yang beredar di media sosial pada Sabtu tersebut menjelaskan penyerahan jenazah dari ruang ICU kepada petugas IKF RSUD dr Soedono.

2 thoughts on “Rini Puspitawati Meninggal, Warga Sudah Siapkan Nisan”

Leave a Comment